SAMPIT.Indoborneonews.com – Proses mediasi terkait kecelakaan lalu lintas yang berlangsung di RSUD dr. Murjani Sampit antara pihak korban dan Satlantas Polres Kotim berjalan dengan baik dan dinyatakan clear.
Mediasi tersebut dinilai memberi dampak positif, terutama dalam memastikan pelayanan yang semestinya diterima masyarakat umum dapat benar-benar dirasakan, khususnya bagi warga kurang mampu.
Korban kecelakaan menyampaikan kepuasannya atas pelayanan yang diberikan setelah dimediasi oleh Jarwanto, terutama dalam proses pembuatan Laporan Polisi (LP) kecelakaan lalu lintas yang menjadi syarat pencairan jaminan Jasa Raharja.
“Saya benar-benar puas atas pelayanan yang dimediasikan. LP laka lantas sangat penting sebagai syarat Jasa Raharja, sementara biaya operasi di RS dr. Silvanus cukup mahal,” ujar Nursalim, ayah korban.
Sebelumnya, berdasarkan informasi yang dihimpun dari narasumber Indoborneonews, pihak keluarga korban diketahui telah bolak-balik hingga empat kali ke Satlantas untuk mengurus LP kecelakaan, namun belum membuahkan hasil.
Namun saat ini, pihak RSUD dr. Murjani telah memberikan rujukan ke RS dr. Doris Sylvanus Palangka Raya. Rujukan tersebut juga akan digunakan sebagai pegangan untuk pendampingan lanjutan melalui Lembaga Bantuan Hukum (LBH).
Warga berharap kejadian ini menjadi pembelajaran agar pelayanan publik, khususnya dalam penanganan korban kecelakaan, dapat berjalan lebih cepat, humanis, dan berpihak kepada masyarakat kecil. (TIMRED)












