Daerah  

Detik-Detik Kapolsek di Kendal Digerebek Warga di Rumah Janda

Indoborneonews, KENDAL – Seorang oknum Kapolsek digerebek warga diduga sedang berbuat mesum di rumah janda di Desa Tunggulsari, Kecamatan Brangsong, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Warga yang geram mengintai dan merekam aksi tak senonoh Kapolsek dengan penghuni rumah.

Dalam rekaman video terlihat sebuah motor milik perwira Polres Kendal yang terparkir di teras rumah salah satu warga, Jumat (19/9/2025) dini hari. Selanjutnya warga memergoki perwira yang menjabat sebagai Kapolsek ini sedang berbuat tidak senonoh dengan penghuni rumah yang diketahui seorang janda di ruang dapur.

Kapolres Kendal AKBP Henri Susanto Sianipar membenarkan kejadian tersebut dan sudah melakukan langkah-langkah penindakan. Polres Kendal juga menonaktifkan pelaku dari jabatan Kapolsek.

Telah mengamankan satu orang perwira karena kedapatan di salah satu rumah warga. Dari kejadian tersebut saya telah memerintahkan jajaran segera melakukan pemeriksaan dan penindakan terhadap yang bersangkutan,” ujarnya, Jumat (19/9/2025).

“Jadi saat ini yang bersangkutan sedang dalam program, dilakukan pemeriksaan untuk mengetahui bagaimana sampai dengan nanti kami ketahui kesalahan yang dilakukan oleh perwira,” katanya lagi.

Kapolres meminta maaf dan tengah melakukan penyelidikan serta pemeriksaan untuk menjatuhkan sanksi pada anggotanya tersebut.

Sumber inews id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *